Mengoptimalkan File Paging di Windows

Tags

Jika mugnkin anda pernah mengalami beberapa aplikasi terhenti atau terasa sangat lambat saat melakukan alt-tab dari video game untuk membuka aplikasi berat lainnya seperti video editor atau aplikasi lainnya. Hal tersebut terjadi karena tanda bahwa penggunaan RAM anda telah maksimal dengan yang terpasang di PC, dan Windows akan mengandalkan penyimpanan sekunder yang jauh lebih lambat sebagai overflow.


Perlambatan yang terjadi ketika Windows menukar informasi dari RAM dengan area overflow yang dikenal sebagai "file paging". Tetapi hal tersebut dapat dihindari dengan mengoptimalkan file paging di Windows 10.

Cara Mengoptimalkan File Paging di Windows 10


File page memiliki ukuran yang khusus dan dibagi menjadi "halaman" secara internal. Page atua halaman ini adalah format data tempat data RAM disimpan untuk sistem operasi apa pun yang menggunakan paging RAM sebagai metode manajemen memori.

Page atau halaman merupakan blok informasi yang memiliki alamat unik dan ukuran masing-masing yang persis sama. Software pada komputer menyimpan catatan halaman mana yang memiliki informasinya, jadi ketika menginginkan informasi itu, Software tersebut akan meminta halaman tersebut dari Windows.

Berikut ini cara yang dapat dilakukan untuk mengoptimalkan file paging di Windows 10. Anda dapat mengatur sesuai dengan konfigurasi yang diinginkan.
  1. Buka menu Start dan kemudian ketik Performance pada search.
  2. Pilih Adjust the appearance and performance of Windows.
  3. Setelah terbuka masuk ke tab Advanced, dan klik Change.
    Cara mengoptimalkan file paging Windows 10
  4. Tampilan jendela virtual memory akan terbuka. Semua pilihan akan tampak terlihat abu-abu secara default.
  5. Hilangkan tanda centang pada Automatically manage paging file size for all drives.
  6. Sekarang anda dapat mengganti pilihan yang sebelumnya default.
  7. Pengaturan pada setiap drive dapat dikelola secara masing-masing. Klik drive yang diinginkan di jendela untuk mengubah pengaturannya.

Pilih ukuran khusus untuk menentukan ukuran file paging minimum dan maksimum sendiri. Pilih No Paging File jika tidak ingin drive tertentu memilikinya. Settingan default adalah memiliki ukuran minimum 1,5x jumlah RAM yang sebenarnya atau yang terpasang di komputer. Sebaiknya Hindari ukuran minimum dari 1,5x jumlah RAM. Setelah Anda menetapkan drive tertentu sesuai yang diinginkan, klik apply untuk mengunci pilihan yang telah dibuat.

Meskipun sebagian besar komputer modern saat ini tidak begitu terlihat perbedaannya saat mengubah pengaturan paging, tetapi sedikit tweaking dapat membantu dan membuat perbedaan pada komputer low-end yang memiliki RAM terbatas.


EmoticonEmoticon